Saturday 1 March 2014

Misteri Lubang Neraka di Turkmenistan

Sepintas Anda mungkin mengira pemandangan ini merupakan salah satu bagian dalam sebuah film fiksi ilmiah. Tapi lubang api raksasa ini bukan tercipta dari serangan benda luar angkasa, melainkan akibat kesalahan manusia.

'Pintu Neraka' demikian para penduduk sekitar menyebutnya, merupakan sebuah kawah api yang terletak di jantung gurun Karakum, dekat desa Derweze, Turkmenistan.

Kawah api tersebut tercipta akibat kesalahan yang dilakukan oleh para pakar geologis dari Uni Soviet 40 tahun silam, atau lebih tepatnya tahun 1971. Dahulu di masa jayanya, sebelum Turkmenistan merdeka, para ilmuwan Soviet melakukan pengeboran di lokasi tersebut. Mereka menemukan puluhan situs gua yang sangat kaya akan gas alam.

Sayangnya kecelakaan terjadi, disaat pengeboran berlangsung, tanah yang ada disekitar situs pengeboran runtuh, meninggalkan lubang lebar dengan diameter sekitar 70 meter.

Takut gas yang ada meledak dan membahayakan nyawa orang, pihak Soviet kemudian membakar tempat tersebut dengan harapan gas alami-nya akan habis dalam waktu beberapa hari. Namun prediksi mereka meleset, dan faktanya hingga saat ini, kawah tersebut masih tetap membara.

Anehnya, api terus menyala bahkan saat hujan sekalipun. Api ini tidak pernah padam selama hampir 37 tahun! Bau belerangnya bahkan cukup kuat saat mendekati kawasan ini. Walaupun begitu, “lubang neraka” Turkmenistan menjadi obyek wisata mengasyikan, terutama jika dikunjungi malam hari karena cahanya dapat dilihat sampai beberapa mil jauhnya.








Friday 28 February 2014

Pulau dan Tempat yang Berbentuk Hati

Pulau Netrani – India


Kalau kamu dan pasangan sama-sama hobi snorkeling atau menyelam, coba datang ke pulau kecil berbentuk hati yang berlokasi sekitar 19 kilometer dari kota pesisir Murudeshwar ini. Untuk menyeberangnya bisa menggunakan kapal dari Goa. Jangan lupa untuk mengurus izin supaya bisa lebih puas mengeksplorasi pulau ini sambil berjalan kaki. Selain bentuknya yang unik, Pulau Netrani juga menyimpan gua bawah tanah, reruntuhan kuil, dan sisa-sisa gereja Katolik dan masjid masih dapat kita nikmati sebagai bagian dari romantisme sejarah daerah ini.


Heart Reef di Kepulauan Whitsunday, Australia


Karang berbentuk hati ini adalah sebuah pulau kecil berdiameter 17 meter yang terletak di tengah Great Barrier Reef. Untuk menyambanginya, kita bisa menyewa pesawat kecil yang tersedia di pesisir Queensland. Kabarnya, kawasan langit di atas Heart Reef ini menjadi lokasi populer untuk melamar pasangan. Ingin mencoba?


Pulau Tavarua – Fiji


Berlokasi di kawasan Pasifik Selatan, Pulau Tavaraua di Fiji menawarkan banyak peluang bagi penyuka olahraga ekstrim. Para pasangan yang senang memacu adrenalin bisa menjajal terjun payung (sky diving), kitesurfing, dan tur helikopter. Usai berselancar menantang ombak dan menyelam di beningnya air laut bersama kawanan ikan, kamu bisa lanjut bersantai di tepi pantai sambil bersandar di pohon palem dengan semilir angin laut yang menyejukkan.

Guandu Nature Park – Taiwan


Taipei adalah salah satu kota dengan taman alam terbanyak di Asia. Bahkan beberapa diantaranya merupakan yang terindah. Salah satunya adalah Guandu Nature Park. Taman ini merupakan habitat fauna liar, terutama berbagai jenis burung yang senang menghuni kolam dan area lahan basah berbentuk hati yang ada di tengah taman. Jika berniat menghabiskan waktu berdua dengan pasangan dan jauh dari kebisingan kota, Guandu Nature Park adalah pilihan tepat.

Pulau Petra – Amerika Serikat


Muncul sebagai salah satu ikon cinta dunia, Pulau Petra baru-baru ini dikabarkan telah dibeli oleh Angeline Jolie sebagai kado untuk Brad Pitt. Pulau pribadi seluas 11 hektar ini berlokasi tak jauh dari New York. Di pulau ini terdapat dua rumah yang dibangun oleh Frank Lloyd Wright, yang merupakan arsitek kesukaan Brad Pitt. Rumah pertama dibangun pada 1950. Pada tahun 2008, Wright mendirikan bangunan kedua seluas hampir 500 m². Berniat memiliki investasi yang unik? Pulau ini dijual seharga USD 10 juta!


Pulau Makepeace – Noosa, Australia

Pulau pribadi yang juga merupakan akomodasi mewah milik bos maskapai Virgin Air, Sir Richard Branson, berlokasi di utara kota pesisir Noosa, Queensland. Akomodasi mewah ini dapat menampung 22 tamu. Desainnya dibuat khas Bali lengkap dengan taman-taman tropisnya. Makepeace juga memiliki kolam renang laguna yang menampung 500.000 liter air, spa, dan jalan setapak berhiaskan lampu-lampu berkonsep landing runway. Sebagai pelengkap, nikmati outdoor cinema dengan menonton berdua pasangan dalam suasana romantis.


Danau Chembra Peak – India


Satu lagi tempat berbentuk hati di India. Danau yang berada di tengah kawasan Chembra Peak di Kerala ini bisa dicapai dengan sedikit usaha lebih, yakni trekking selama tiga jam melewati perbukitan hijau. Namun, mendakinya bersama yang terkasih dan dikeliling pemandanganindah serta danau unik berbentuk hati sebagai Mendaki bukit bersama pasangan dengan pemandangan indah dan danau unik berbentuk hati sebagai tujuan akhir, akan menjadi kenangan tak terlupakan bagi kalian berdua!

sumber

Inilah Penyebab Tubuh "Melar" Setelah Menikah


Mengikat janji setia dalam sebuah pernikahan, bisa menjadi momen paling membahagiakan dalam hidup. Namun, rasa bahagia itu tidak hanya berdampak pada hubungan dengan pasangan, melainkan juga pada tubuh.

Sebuah penelitian mengungkapkan, kebahagiaan pasangan setelah menikah, menyebabkan penambahan berat badan sekitar 1,8 kilogram dalam setahun. Sebab, rata-rata orang yang telah menikah merasa nyaman bersama pasangan dan melupakan pola makan.

Hampir setengah dari seribu orang yang diteliti memang mengakui, kenyamanan adalah faktor utama penambahan berat badan usai menikah. Empat dari sepuluh pasangan mengaku berat badannya bertambah 1,8 kilogram setelah menikah.

Seperlimanya mengaku mengalami kenaikan hingga 2,7 kilogram, dan sebanyak 22 persennya mengaku mengalami kenaikan seberat 0.9 kilogram. Hanya 18 persen pasangan yang mengatakan pernikahan tidak memengaruhi berat badan mereka.

Menariknya, 64 persen dari mereka mengaku kebiasaan makan saling menjadi cermin bagi pasangan. Mereka akhirnya berbarengan mengalami kenaikan atau penurunan berat badan.

Menurut penelitian yang dilakukan oleh Forza Suplemen, 72 persen orang merasa memiliki kewajiban untuk tetap langsing saat masih lajang. Alasannya, mereka merasa harus tampil menarik untuk mencari pasangan.

Tapi setelah menikah atau memiliki hubungan yang stabil, 82 persen orang tak lagi peduli dengan berat badan mereka. Bahkan 54 persennya mengaku, berat badan mereka bertambah bersama dengan pasangan.

Lebih dari setengah pasangan yang diteliti, mulai mengalami kenaikan berat badan sejak tiga tahun pernikahan. Bagi wanita, itu merupakan momen mengembalikan berat badan setelah melakukan diet ketat agar tampak kurus saat melangsungkan pernikahan.

Di tahun keempat, berat badan mereka makin naik. Alasan terbesarnya, karena menghabiskan banyak waktu bersama dengan mengonsumsi camilan sambil menonton televisi. Selain itu, rasa telah memiliki orang yang mencintai memang membuat tak lagi peduli pada penampilan.

"Rasa nyaman telah merusak pola diet seseorang. Ini cukup mengejutkan karena penambahan berat badan terjadi kurang dari empat tahun usia pernikahan mereka," ujar Lee Smith, managing director Forza Suplemen, seperti dilansir Daily Mail.


Sumber :

Pengumuman CPNS Kemdikbud 2013 Bisa Dilihat di cpns.kemdikbud.go.id

Pengumuman CPNS Kemdikbud 2013 bisa dilihat di situs cpns.kemdikbud.go.id. Di website tersebut peserta bisa melihat hasil integrasi nilai TKD dan TKB dari pelamar umum. Itu sesuai dengan surat MenPAN-RB Nomor R/25/M.PAN-RB/02/2014 tertanggal 25 Februari 2014.

Di situs tersebut ada empat informasi yang bisa didapatkan dan diunduh. Antara lain:

  • Daftar kelulusan per unit kerja
  • Surat pengumuman dan lampiran
  • Formulir daftar riwayat hidup
  • Surat pernyataan

Sedangkan untuk tahapan selanjutnya, pengesahan serta penetapan sebagai CPNS, peserta yang dinyatakan lulus diminta segera menyiapkan dokumen-dokumen yang diperlukan. Itu sebagaimana terlampiran dalam pengumuman.

Perlu diingatkan, keseluruhan proses penerimaan CPNS di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dilakukan tanpa dipungut biaya apapun apapun atau gratis. Jadi peserta dihimbau untuk berhati-hati jika menerima tawaran dari perorangan atau lembaga yang janjikan kelulusan dengan syarat membayar sejumlah uang tertentu.

Berdasar Peraturan Kepala BKN Nomor 9 Tahun 2012 Tanggal 6 Agustus 2012 tentang Pedoman Pelaksanaan Pengadaan CPNS, peserta seleksi wajib menyiapkan berkas dan dokumen dengan ketentuan sebagai berikut:

  • Surat lamaran yang ditulis tangan dan ditandangani sendiri (tinta hitam)
  • Fotokopi ijazah/STTB yang telah dilegalisir oleh pejabat yang berwenang
  • Daftar riwayat hidup yang ditulis dengan tangan sendiri (tinta hitam) plus foto terbaru (3×4)
  • Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
  • Surat keterangan sehat jasmani dan rohani dari Dokter
  • Surat keterangan tidak mengkonsumsi/menggunakan narkotika, psikotropika, prekursor dan zat adiktif lainnya
  • Surat Rencana Penempatan dari pejabat eselon II yang akan menerima penempatan
  • Surat Pernyataan tidak sedang terikat kontrak kerja pada instansi pemerintah/lembaga swasta (tempel materai Rp 6.000)

Kunjungi situs CPNS Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di tautan ini.

Pulau Selayar

Pulau Selayar mungkin belum seterkenal pulau-pulau di Maladewa. Namun keindahan Pulau Selayar yang terletak di ujung Propinsi Sulawesi Selatan ini tak kalah indah dan bersih di banding Maladewa. Indonesia memang sudah lama terkenal sebagai zamrud di katulistiwa, dengan beribu pulau kecil dengan pemandangan dan kondisi alam menakjubkan.

Di Selayar, Anda dapat menemui pantai pasir putih yang benar-benar mirip karpet putih terbentang. Perairannya pun biru bersih hingga memungkinkan Anda mengintip berbagai ikan yang berenang di dalamnya. Ada pula terumbu karang berwarna-warni, atol besar, serta 21 pulau kecil yang terdapat di sekitar Selayar.


Panjang pulau ini memang hanya 80 km. Di sana terdapat hutan tadah hujan, juga Taman Nasional Taka Bonerate. Taka Bonerate ini sendiri sebenarnya adalah atol, yang tercatat menjadi atol terbesar ke 3 dunia. Luar biasa, bukan?

Di Selayar sudah cukup ramai penduduk, dan ada sebuah kota kecil bernama Benteng dengan aktifitas penduduk normal. Jangan heran jika Anda pun dapat menemukan becak dan sepeda motor berseliweran.

Sebuah penjara peninggalan Belanda juga masih berdiri kokoh di Benteng. Konon, penjara itu didirikan sejak tahun 1890. Penjara ini terletak di pusat kota, sehingga mudah dijangkau.

Nah, bila Anda ingin berlibur di surga dunia, maka jangan ragu untuk berkunjung ke Selayar, sebab tak hanya wisata sejarah, wisata alamnya pun luar biasa indah. Tak kalah dengan Maladewa, kok!

sumber

Sinopsis Emergency Couple, Saat Pasangan Bercerai Kembali Jatuh Cinta

Emergency Couple, drama Korea yang satu ini cukup menyita perhatian banyak pencinta K-drama. Drama romantis ini mengusung tema yang cukup unik dan dikemas dalam kisah yang menarik. Seperti apa ceritanya?

Drama ini mengisahkan Jin-Hee (Song Ji-Hyo) dan Chang-Min (Choi Jin-Hyuk) yang menjadi pelajar di sekolah kedokteran. Pasangan muda yang sedang jatuh cinta inipun menikah sekalipun sempat ditentang orangtua.

Sayangnya, pernikahan indah yang mereka impi-impikan ternyata benar-benar berbeda dengan kenyataan. Keduanya tidak bahagia, bahkan mereka mengunjungi dokter dan psikiater untuk sekadar berkonsultasi. Namun pada akhirnya, Jin Hee dan Chang Min pun memutuskan untuk bercerai.

Pasca bercerai, keduanya dipertemukan lagi saat mereka sama-sama bekerja sebagai dokter magang di sebuah rumah sakit yang sama. Di sinilah cerita keduanya kembali dimulai. Banyak konflik yang harus mereka hadapi, bukan hanya soal rumah sakit dan pasien, namun juga masalah-masalah percintaan yang cukup pelik.

Misalnya saja kehadiran dr.Gook Chun Soo (Lee Pil Mo) yang sempat membuat Chang Min cemburu berat hingga ia sering kesal melihat mantan istrinya berdekatan dengan dokter tersebut. Belum lagi ada Ah Reum (Clara) yang juga menyukai Chang Min.

Penasaran seperti apa kelanjutan kisah cinta mantan pasangan suami istri ini? Emergency Couple tayang setiap hari Jumat dan Sabtu pukul 20.50 KST di tvN.

sumber

Wednesday 26 February 2014

Keren Inilah Kota Megah dari Korek Api Istimewa


Minas Tirith, yang sempat porak-poranda karena serangan penyihir jahat Saruman,  kini telah berdiri megah kembali. Dalam trilogi Lords of The Rings, Gandalf dan kawan-kawan fellowship of the rings menahan gempuran tersebut. Tapi di dunia nyata kota berjulukan White City ini dibuat oleh Pat Acton dari batang korek api.

Ya, ini memang hanya sebuah instalasi seni replika Kota Para Raja dalam novel karangan J.R.R. Tolkien. Penggarapannya sangat serius, selama tiga tahun mulai dari 2010 Pat merangkai korek api satu persatu. Hasilnya, Minas Tirith dari 420.000 batang korek api.


Penciptaan karya spektakuler dari batang korek api memang sudah sering dilakukan banyak seniman. Pembedanya, Pat memesan batang korek api tanpa kepala sulfur. Karena itulah, imajinasinya membuat Kota Putih itu dapat terwujud. Lihat saja hasilnya berikut ini.

Proses pembuatan

Pat Acton dan hasil karyanya



Sumber

Sejarah Nenek Moyang Kita Pemburu Kepala

Mungkin kasus ini jadi alat serang yang menyebut masyarakat primitif memang biadab, karena itulah koloni orang barat (kulit putih) datang merubah masyarakat jadi lebih beradab. Satu sisi yang ada benarnya, walau tidak mutlak. Nyatanya, mereka juga sama biadabnya - dalam bentuk berbeda. Kasus penaklukan Amerika dan Australia, atau kemudian era wild west jadi contoh nyata.

Bagaimanapun, sejarah membantu kita belajar dari masa lalu, mengakui kesalahan, lalu mengambil hikmah untuk menjadi lebih baik di hari ini, dan masa depan.

Kisah kelam yang saya maksud adalah, saat nenek moyang kita pernah jadi pemburu kepala manusia. Dan, perilaku ini menyebar dari Barat hingga Timur, dari Aceh hingga Papua. Demikian uraiannya.

Aceh dan Sumatera
Marco Polo ternyata pernah berkunjung ke Sumatera. Dilaporkan, ia sempat mengunjungi Perlak, bagian utara Sumatra, pada 1292. Di sana, dia melihat penduduk yang tinggal di pegunungan memakan daging manusia.

Sangat berlawanan dengan penduduk yang tinggal di kota Perlak, di mana masyarakatnya lebih beradab, bahkan setelah berhubungan dengan pedagang-pedagang Islam, mereka berpindah dari menyembah berhala menjadi pengikut ajaran Muhammad.

Dia menuliskan itu dalam catatan perjalanannya. Dia tahu catatannya akan mengejutkan, dan mungkin tak dipercaya banyak orang. Karena itu, dia sampai bersumpah untuk meyakinkan pembacanya.

Selang lima bulan kemudian, Marco Polo menuju Pidie, daerah utara Sumatra lainnya. Di tempat ini, dia mendapati satu keluarga menyantap seluruh badan seorang anggota keluarganya sendiri yang mati karena sakit. “Saya yakinkan Anda bahwa mereka bahkan menyantap semua sumsum dalam tulang-tulang orang itu,” tulis Marco Polo dalam “Para Kanibal dan Raja-Raja: Sumatera Utara” dimuat dalam Sumatera Tempo Doeloe karya Anthony Reid.


Kalimantan
Dalam naskah Sejarah Dinasti Ming (1368-1643) Buku 323, diceritakan sebuah suku pemburu kepala di Wu-long-li-dan, pedalaman Banjarmasin. Suku pemburu kepala itu disebut orang Beaju –Be-oa-jiu dalam lafal Hokkian (Fujian) selatan–, sebuah suku besar orang Dayak di pedalaman.

Mereka berkeliaran saat malam hari untuk memenggal dan mengoleksi kepala manusia. “Kepala ini mereka bawa lari dan dihiasi dengan emas. Para pedagang sangat takut terhadap mereka,” demikian dikutip W.P. Groeneveldt dalam Nusantara Dalam Catatan Tionghoa.



Akhirnya sempat dibuat sebuah perjanjian antarsuku untuk menghentikan saling bunuh (habunu), memenggal kepala (hakayau), dan memperbudak (hajipen). Perjanjian pada 1894 itu termashyur dengan nama Rapat Damai Tumbang Anoi.

 Sebelumnya, beberapa suku di Borneo terkenal sebagai pemburu kepala musuh. Seorang penulis berkebangsaan Norwegia mengukuhkan citra itu melalui bukunya yang terbit pada 1881, The Head-Hunters of Borneo. Dalam bukunya ini, Carl Bock menuliskan suku-suku itu berburu kepala dengan mandau, tombak, dan perisai. Setelah mendapatkan kepala musuh, seseorang berhak mendapatkan tato simbol kedewasaan.

Suku-suku di Borneo memiliki beragam alasan berburu kepala musuh seperti balas dendam, tanda kekuatan dan kebanggaan, pemurnian jiwa musuh, atau bentuk pertahanan diri. Ini karena Borneo dihuni oleh beragam suku sehingga tiap suku memiliki pandangan yang berbeda mengenai ngayau (memburu kepala).

“Saya yakin tak ada satu pun analisis yang bisa menjelaskan dengan tepat praktik dan makna-makna perburuan kepala...,” tulis Yekti Maunati dalam Identitas Dayak. “Di kalangan orang-orang Dayak sendiri terdapat berbagai kepercayaan dan mitologi.”


Sulawesi
Sementara itu, di Sulawesi, perburuan kepala diketahui telah berlangsung sebelum kedatangan orang Belanda. Orang Toraja Bare’e yang bermukim di Sulawesi Tengah selalu mengambil kepala musuhnya dalam tiap peperangan mereka, selama memungkinkan. Mereka harus membunuh dan memotong kepala musuhnya dengan cepat agar musuh tak mengalami penderitaan yang lama.

Kepala musuh kemudian dibawa ke kampung mereka. Upacara pun dilakukan. “Kepala diperlukan sebagai akhir masa berperang dan penahbisan di kuil sebagai tanda seseorang telah menjadi dewasa dan berani,” tulis R.E. Downs dalam “Head-Hunting in Indonesia”, Jurnal KITLV Vol. 111 No. 1 (1995).

Perburuan kepala di Sulawesi masih berlangsung hingga kedatangan orang Eropa. Alfred Russel Wallace, naturalis tersohor asal Inggris, yang mengunjungi Manado pada 10 Juni 1859, mendapatkan cerita itu langsung dari penduduk lokal (Minahasa). Kepala manusia dipakai untuk menghiasi makam dan rumah.

“Mereka berburu kepala manusia layaknya suku Dayak di Kalimantan... Ketika seorang kepala suku meninggal, dua potong kepala manusia yang baru dipenggal digunakan sebagai penghias makamnya... Tengkorak manusia merupakan hiasan yang paling disukai untuk rumah kepala suku,” tulis Wallace dalam catatannya, dimuat dalam Indonesia Timur Tempo Doeloe 1544-1992 karya George Miller.

Walaupun Wallace hidup di tengah penduduk pemburu kepala, Wallace merasa tak terancam. Bahkan, dia justru terkesan dengan karakter mental orang Minahasa. “Mereka juga memiliki karakter mental dan moral yang unik,” tulis Wallace. “Pembawaan mereka tenang dan halus.”



Ambon
Catatan sejarah memuat kisa perang antarkampung telah berlangsung berhari-hari di Seram di tahun 1648. Perang itu melibatkan orang-orang kampung di wilayah pantai dan orang gunung yang disebut Alifuru. Meski tak diketahui secara pasti, VOC (Vereenigde Oostindische Campaignie) melaporkan banyak korban tewas. Korban dari pihak wilayah pantai ditemukan tanpa kepala. Gubernur Ambon Robert Padtbrugge mengirim satu tim untuk mengusahakan perdamaian. Selain itu, dia meminta tim untuk meneliti adat berburu kepala orang Alifuru.

Tim kembali ke Ambon tanpa hasil. Perang tetap berkobar. Dan mereka tak bisa menjelaskan secara pasti mengapa orang Alifuru memburu dan mengoleksi kepala musuhnya.

“Di hadapan gubernur, tim itu melaporkan hasil penelitiannya mengenai kepercayaan orang Alifuru. Meski mengaku telah bekerja dengan baik, mereka tak berhasil menjelaskannya secara gamblang karena orang Alifuru sangat klenik. Mereka tak bisa memahaminya,” tulis Gerrit J. Knaap dalam “The Saniri Tiga Air (Seram)”, Jurnal KITLV  Vol. 149 No. 2 (1993).

Tim hanya mampu menjelaskan bahwa adat memburu kepala musuh merupakan bagian tak terpisahkan dari ritus hidup orang Alifuru tanpa diketahui kapan mulanya. Bagi orang Alifuru, memburu kepala musuh telah menempati posisi penting dalam kehidupan sosial dan kepercayaannya.
Anehnya, adat itu tak mereka lakukan terhadap orang asing, baik Eropa maupun wilayah Nusantara lainnya.

Penerimaan mereka terhadap orang asing sangat baik. Bahkan, mereka bersedia merundingkan perdamaian melalui perantara VOC meski usaha itu akhirnya gagal.



--------
Uraian  di atas merupakan kajian sejarah yang menarik. Bisa saja kita keturunan dari mereka. Tapi, seperti disebut dalam catatan Marco Polo: saat menerima kedatangan agama, contohnya Islam maka perilaku berubah jadi lebih beradab.

Maka, apakah sekarang kita mau belajar memperbaiki atau malah terjebak mengulang kebiadaban seperti masa lalu? Bisa jadi, tafsir dan sentimen atas nama agama malah mengeluarkan kembali "gen biadab" lalu bertindak irrasional. Contoh nyata terlihat pada aksi gerombolan, ormas yang brutal, kan? Atau komentar penuh emosi di forum dan jejaring sosial internet.

Bukankah kita lebih baik bertransformasi, jadi "pemburu kepala" yang mencari manusia-manusia pintar untuk memajukan teknologi sehingga sumber daya alam bisa digunakan optimal untuk kesetaheraan rakyat, dan jadi bangsa yang mandiri?


Sumber

Jawaban Mengapa Tidak Semua Orang Bisa Mengingat Mimpinya

Apakah Anda sering bangun tidur lalu merasa kesal dengan mimpi yang baru saja Anda rasakan? Ataukah Anda sering merasa mimpi indah kemudian tidak mampu mengingat siapa orang itu dan bagaimana Anda bisa bertemu dengan dia.

Seperti dilansir huffingtonpost.com, sebuah penelitian yang diterbitkan jurnal Neuropsychopharmacology menyebutkan bagian otak yang disebut temporo-parietal junction memiliki aktivitas yang lebih baik untuk mengingat mimpi pada orang yang sering mencoba mengingat mimpi mereka daripada orang yang sering melupakan mimpinya.

Adapun peneliti ini melibatkan 41 orang responden dan mengukur aktivitas otak saat mereka tidur dan terjaga. Hasilnya, separuh dari responden bisa mengingat mimpi mereka rata-rata 5 kali dalam seminggu. Sedangkan, separuhnya lagi hanya mampu mengingat mimpi mereka 2 kali dalam sebulan.



Selain itu, peneliti menemukan bahwa aktivitas temporo-parietal junction lebih tinggi baik saat mereka tidur atau terjaga, pada responden yang mengingat mimpinya lebih banyak.

Melalui penelitian ini juga ditemukan fakta bahwa orang yang mampu mengingat mimpinya dengan baik ternyata lebih mudah terbangun ketika tidur. Dengan kata lain, otak manusia memang tidak bisa digunakan untuk mengingat atau menghafal ketika tidur, tetapi setiap orang memiliki kesempatan untuk berlatih.


Sumber

Monday 24 February 2014

Aneh, Puan Minta Risma Tak Curhat ke Mana-mana

Ketua Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Puan Maharani meminta Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini fokus pada tugasnya memimpin Kota Pahlawan. Puan meminta Risma tak membawa persoalan terkait dengan pemilihan wakil wali kota ke berbagai pihak.

"Jangan menambah curhat ke mana-mana," kata Puan saat ditemui di Kompleks Parlemen, Senin, 24 Februari 2014. Risma sebelumnya sudah bertemu dengan Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi dan Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso terkait dengan pemilihan Wakil Wali Kota Wisnu Sakti Buana yang dinilainya melanggar prosedur.

Puan mengatakan partainya sudah mengklarifikasi dan menjernihkan persoalan ini. Dia menegaskan, bagi partainya, persoalan pemilihan wakil wali kota ini sudah selesai. Ketua Fraksi PDI Perjuangan ini meminta semua pihak menjaga suasana agar tetap kondusif. Puan meminta Risma fokus bekerja sesuai penugasan. "Kami sudah jembatani dan sudah clear," ujar putri Megawati Soekarnoputri ini.

Terkait dengan wacana Risma menjadi calon wakil presiden, Puan tak berkomentar banyak. Hanya dia meminta Risma menjaga ambisi dan emosi dengan menjalankan tugas sebak-baiknya. Dia menilai boleh saja sebagai manusia berkeluh kesah, "Tapi jangan memperkeruh suasana," kata dia.

Pemilihan Wakil Wali Kota Surabaya berbuntut panjang karena Risma mempersoalkan prosedur pemilihan. Wakil wali kota terpilih, Wisnu Sakti Buana, dikenal kerap berseberangan dengan Risma dan ikut mendukung upaya pemakzulan Risma terkait dengan kenaikan pajak reklame.

sumber

Kecelakaan-kecelakaan Paling Unik Pada Kelamin Wanita

Cairan cabai pada labia (bibir) vagina

Sebaiknya selalu pastikan Anda sudah mencuci tangan sebelum mengganti pembalut saat haid. Seorang wanita malang di Meksiko melakukan kesalahan besar ketika tidak mencuci tangan setelah memotong Jalapeno (cabai Meksiko) dan langsung mengganti pembalut.
Akibatnya, terdapat banyak cairan cabai Jalapeno di bibir vaginanya, yang mengharuskannya merendam vagina dalam yogurt untuk menghilangkan efek panas pada vagina.

Banjir air dalam vagina

Beberapa wanita pernah mengalami banjir air dalam vagina ketika terjatuh saat main ski air yang ditarik dengan kecepatan tinggi. Posisi jatuh ke belakang membuat air bertenaga dan tekanan tinggi masuk ke vaginanya sehingga menyebabkan luka pada dinding vagina, kerusakan kandung kemih, serviks dan saluran tuba.

Kentang tumbuh dalam vagina

Dr. Sharon Orrange dari USC/Keck School of Medicine, University of Southern California, Los Angeles, pernah menemukan seorang wanita tua mengeluh ada semacam tanaman rambat yang keluar dari vaginanya.
Namun itu bukanlah rambut kemaluan yang sangat panjang, melainkan daunan rambat dari kentang yang tumbuh di dalam vaginanya. Wanita tersebut sengaja meletakkan kentang di dalam vaginanya guna menjaga agar rahimnya tidak kendur.

Vagina keluar dari tubuh

Ketakutan terbesar dalam hidup Allison Henry terjadi ketika ia menemukan vaginanya keluar dari dalam tubuhnya. Hal ini terjadi setelah kehamilan keduanya.
Allison mengalami rectocale, yaitu kondisi vagina melemah akibat dorongan dari bagian rektum yang menekan dinding vagina. Allison juga diketahui mengalami cystocele, yaitu kondisi kantung kemih yang mendorong dinding vagina.

Kecelakaan karena mencukur rambut kemaluan saat mengemudi

Seorang wanita di Florida mengalami kecelakaan mobil serius ketika ia memutuskan untuk mencukur rambut kemaluannya saat mengemudi. Saat itu, dia sedang dalam perjalanan ke Key West untuk liburan bersama pacarnya.

Menjadikan vagina sebagai tas

Seorang wanita asal Pennsylvania, Karin Mackaliunas, menjadikan organ intimnya sebagai tas untuk menyimpan barang-barang seperti heroin, pil resep serta bukti tagihan.

Kunci mobil di dalam vagina

Selain sebagai tas, vagina ternyata juga bisa dijadikan tempat persembunyian teraman untuk wanita ini.
Seorang wanita di Los Angeles dirawat di RS karena mengeluh nyeri pinggul. Yang mengejutkan, dokter menemukan satu set kunci mobil di dalam vaginanya. Wanita itu menuturkan ia sengaja menyembunyikan kunci di vagina karena tidak ingin pacarnya mengambil mobil miliknya.

Nah, itulah  Kecelakaan-kecelakaan Paling Unik Pada Kelamin Wanita semoga menambah wawasan anda.

Sunday 23 February 2014

Orgasme Bisa Menyembuhkan Penyakit ini

manfaat orgasme
Kita sudah mengetahui hal-hal gila yang bisa menyebabkan orgasme. Tapi apakah Anda tahu bahwa mengalami orgasme lebih dari sekedar cara yang menyenangkan untuk menghabiskan hari Anda? Orgasme juga dapat mengatasi insomnia. Baca terus untuk menemukan sifat penyembuhan yang luar biasa dari orgasme.
  • Sakit kepala : penderita migrain, dengarkan! Endorfin yang dilepaskan selama hubungan Seks dapat mengurangi rasa sakit. Dan kabar baik : tidak ada perbedaan antara pengentasan yang ditemukan melalui hubungan Seks dibandingkan masturbasi. Semua orgasme itu baik!
  • Rasa sakit : orgasme memiliki efek analgesik pada tubuh Anda. Orgasme bisa menekan nyeri tanpa mempengaruhi sensitivitas menyentuh. Orgasme bahkan telah dikenal untuk meringankan nyeri selama persalinan.
  • Cegukan : menurut Dr Francis Fesmire, saraf vagus perlu dirangsang untuk mengurangi cegukan, sebuah stimulasi yang disediakan oleh Seks. Voila! Tidak ada lagi cegukan.
  • Kram PMS : orgasme menyebabkan kontraksi pada otot rahim sekaligus melepaskan zat kimia dalam otak yang bertindak sebagai pereda nyeri alami.
  • Stres dan depresi : selain endorfin dan oksitosin yang dilepaskan otak selama momen yang menyenangkan itu, air mani (ketika dicerna secara oral) telah terbukti mengandung bahan kimia yang meningkatkan suasana hati, meningkatkan rasa kasih sayang, dan mengandung antidepresan.
  • Insomnia : orgasme bisa membantu Anda mengatasi tidur malam Anda. Anda bisa tidur lebih nyenyak dan yakinlah, Anda akan mendapatkan tidur yang cukup dan bisa beraktivitas dengan segar keesokan harinya.
  • Morning sickness : menurut psikolog, Gordon Gallup, sperma adalah hal yang membuat Wanita mengalami sakit pada saat mereka hamil. Dan beruntung, orgasme bisa menyembuhkan itu!