Friday 12 October 2012

Apakah Saya Menderita Gangguan Pola Makan?


Persepsi keliru mengenai kecantikan dan berat badan memicu banyaknya kasus gangguan pola makan yang mayoritas diderita kaum wanita. Gangguan pola makan yang paling dikenal adalah bulimia dan anoreksia.

Penelitian terbaru menunjukkan bahwa ganggua pola makan ternyata sangat beragam sehingga sudah tidak cocok dimasukkan dalam kriteria bulimia atau anoreksia, padahal mereka juga punya masalah dengan pola makan atau defisini akan tubuh yang ideal.

Berikut adalah beberapa jenis gangguan pola makan, cek apakah Anda termasuk di dalamnya.

- Orthorexia : cuma mau makanan sehat

Mereka menolak mengasup makanan yang tidak organik dan alami digolongkan oleh para ahli sebagai orthorexia. Menurut psikolog Sari Shepphird, Ph.D, berbeda dengan anoreksi, orang yang masuk dalam golongan orthorexia pilih-pilih makanan bukan untuk kurus tapi takut sakit atau mati lebih cepat. Ironisnya, karena menghindari banyak jenis makanan mereka justru sering kurang gizi.

- Pregorexia: diet saat hamil

Tekanan untuk tetap memiliki tubuh langsing setelah melahirkan membuat beberapa wanita nekat membatasi asupan makanannya saat hamil. Padahal ibu hamil yang kelaparan beresiko tinggi menderita anemia, hipertensi, depresi dan bayi lahir dengan berat rendah atau lahir dengan cacat bawaan.

- Makan berlebihan (binge eating)

Ada sebagian orang yang menganggap makanan sebagai pelarian dari tekanan emosi yang dihadapinya. Setelah makan, mereka merasa lebih rileks dan nyaman. Orang yang punya perilaku binge eating ini sering tak punya kemampuan untuk berhenti makan dan setelahnya merasa bersalah. Meski begitu mereka tidak memuntahkan makanan atau berpuasa setelahnya seperti orang bulimia.

- Anoreksia atletika: kecanduan olahraga

Bukannya menyehatkan, aktivitas olahraga yang dilakukan berlebihan justru berdampak buruk bagi tubuh. Pada orang yang memiliki gangguan anoreksia atletika, mereka kerap merasa cemas dan bersalah jika sehari saja tidak berolahraga.

sumber:

No comments:

Post a Comment