Wednesday, 6 February 2013

Sisi Laen Kerjaan Anggota Dewan Sidang Pembahasan RUU


Pimpinan sidang berteriak lantang. Suaranya menggelegar hingga raungannya terdengar di seluruh ruangan. Ia memimpin sidang pembahasan RUU pernikahan sesama jenis. Berjarak beberapa meja dari mimbar, dua anggota dewan nampak serius. Wajah mereka cermat, fokus, tak mengedipkan mata, dan memerhatikan dengan seksama. Namun bukan ketua sidang yang menyita perhatian mereka. Adalah Scrabble, sebuah game di tablet iPad.

Mungkin yang namanya oknum anggota dewan dimana-mana sama saja. Di pelbagai belahan dunia mana pun pasti kerap muncul kasus semacam ini. Di tanah air pun pernah terjadi. Bahkan lebih parah. Oknum anggota dewan tak main game, justru buka situs dewasa. Celakanya lagi, ia berasal dari partai yang menterinya ngurusi blokir-memblokir situs porno!

Untuk kasus di atas terjadi di Perancis. Serupa dengan kasus-kasus lain, oknum anggota dewan tak sadar akan posisinya di parlemen. Mereka sejatinya wakil rakyat. Namun tindakannya tatkala sidang justru tak mencerminkan sebagai  wakil rakyat.

Dua oknum ini berasal dari Partai Sosialis yang sedang berkuasa. Kala itu anggota parlemen Perancis sedang menggelar pembahasan RUU pernikahan sesama jenis (gay). Di Perancis sendiri, gay termasuk isu sensitif. Demo di pelbagai penjuru kota masif terjadi guna menolak diterbitkannya aturan pernikahan dan adopsi bagi pasangan sesama jenis.

Presiden Perancis Francois Hollande yang notabene dari Partai Sosialis berjanji akan memuluskan aturan tersebut dalam waktu dekat. Lantas bagaimana dengan nasib dua anggota dewan yang asyik ber-Scrabble? Diwartakan Daily Mail, tak jelas apakah akan diberikan sanksi dari tindakan indisipliner ini.

sumber

No comments:

Post a Comment