Friday, 28 September 2012
Seungri Dimarahi G-Dragon
G-Dragon menjadi pembawa acara sesi live chat dengan penggemar melaui Naver pada 25 September. Daesung dan Taeyang dari Big Bang juga hadir pada acara tersebut.
Karena rekan mereka T.O.P baru-baru ini cedera dalam syuting film 'The Alumni', topik pembicaraan pada malam itu sebagian besar mengenai T.O.P.
Meski demikian mereka tidak bisa menghindari pembicaraan mengenai Seungri yang terkena skandal seks di Jepang.
Setelah seorang wanita Jepang mengatakan semua tentang masalah ranjang Seungri, anggota boyband itu tertangkap paparazzi di Hong Kong bersama lawan mainnya.
Untuk memuaskan penggemar, G-Dragon memotong pembahasan dengan berkata, "Sebagai yang lebih tua, aku sudah menegurnya."
Taeyang juga berkata ketika dia bertemu Seungri mereka akan mengadakan pembicaraan serius, "Dia juga sudah menyesali perbuatannya," ujar Taeyang.
Meski demikian Big Bang tetap bersatu dengan mengatakan semua orang bisa membuat kesalahan dan mereka sudah memaafkan Seungri.
sumber:kapanlagi.com
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment