Thursday, 27 September 2012
Minggu Depan Nikon D600 Masuk Indonesia, Harganya?
Tak sampai satu bulan sejak pertama kali diperkenalkan secara resmi oleh Nikon pada 13 September lalu, PT Alta Nikindo sudah berniat membawa kamera DSLR full-frame Nikon D600 ke Tanah Air.
Kamera ini disebutkan bakal mulai tersedia mulai minggu depan.
"Harganya sekitar Rp 20 juta, sesuai harga internasionalnya sebesar 2.100 dollar AS untuk versi body-only," ujar Direktur PT Alta Nikindo Larry Handra.
D600 dipromosikan sebagai produk full-frame termurah dari Nikon karena harga kamera ini termasuk murah jika dibandingkan dengan kamera full-frame Nikon lainnya yang bisa mencapai kisaran harga Rp 30 juta, bahkan lebih dari Rp 60 juta.
Nikon D600 adalah kamera DSLR kelas enthusiast terbaru dari Nikon yang dibekali sensor full-frame (36 x 24 mm, atau sama dengan ukuran frame film 135) beresolusi 24 megapixel.
Kamera ini pun memiliki fitur-fitur andalan lainnya, seperti auto-fokus 39-titik, burst rate 5.5 FPS, perekaman video full-HD, dua slot memory card (SD), serta input mikrofon dan output headphone.
Dengan berat 760 gram tanpa baterai, Nikon D600 termasuk DSLR full-frame paling ringan, tetapi masih sedikit lebih berat dari lawannya, EOS 6D dari Canon, yang memiliki bobot 680 gram.
sumber:kompas.com
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment