Tuesday, 29 May 2012
Ngamuk, Justin Bieber Serang Paparazzi
Justin Bieber biasanya bisa menjaga emosi dan bersikap tenang saat dikepung paparazzi. Namun kali ini pelantun “Boyfriend” itu kehilangan kesabaran. Ia pun terlibat pertengkaran hebat dengan paparazzi tersebut.
Insiden itu terjadi saat Justin dan Selena Gomez tengah berkencan di Calabasas, California, Minggu (27/5). Saat itu mereka disambut paparazi ketika keluar dari Calabasas Commons’ theater. Justin kemudian hilang kesabarannya saat salah satu dari mereka memotret terlalu dekat.
Melihat kekasihnya emosi, Selena pun berusaha menenangkan Justin. Namun penyanyi berusia 18 tahun itu akhirnya menghampiri paparazzi tersebut. Adu argumen pun sempat terjadi di luar mobil yang menarik perhatian pejalan kaki lainnya.
Beberapa saat setelah keduanya pergi, polisi dan paramedis tiba ke lokasi kejadian.
“Paramedis Los Angeles datang bersama petugas pemadam kebakaran dan polisi yang tiba setelah pertengkaran Justin dan paparazzi itu” ungkap seorang sumber yang berada di lokasi. “Bodyguard Justin juga datang ketika paparazzi itu menerima pengobatan untuk luka pukul di wajahnya”.
Paparazzi tersebut kemudian memberikan laporannya pada petugas polisi. Sedangkan juru bicara Justin belum memberikan keterangan terkait insiden itu.
sumber:Sidomi.com
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment