Wednesday, 9 May 2012
Kibum Super Junior Main Drama Percintaan
ELF silakan bersiap-siap. Lama ditunggu, akhirnya Kibum Super Junior kembali ke layar gelas.
Baru-baru ini diluncurkan dua teaser promosi drama terbaru yang akan ia bintangi. Drama yang disebut berjudul I Love Italy itu akan ditayangkan tvN dan akan dibintangi Kibum dengan artis senior Park Ye Jin, yang juga pernah main dalam Queen Seon Deok dan My Princess.
Ini jelas kabar bagus buat ELF yang sudah merindukan kehadiran Ki Bum sejak beberapa tahun silam. Baik bersama Super Junior maupun aktivitas solo.
I Love Italy seperti yang dilansir Allkpop.com bercerita tentang anak laki-laki berumur 14 tahun, Geum Eund Dong, yang bertransformasi secara tiba-tiba ke tubuh pria berusia 25 tahun. Kemudian berkembanglah cerita fantasi romantis. Geum Eun Dong jatuh cinta dengan Lee Tae Ri (Italy—lafal korea Lee Tae Ri) yang dimainkan oleh artis Park Ye Jin.
Penulis drama ini adalah juga penulis drama Style, Moon Ji Young dan akan disutradarai oleh Kim Do Hyuk. I Love Italy rencananya akan ditayangkan perdana pada 28 mei mendatang. Mengingat alur ceritanya tentang perbedaan usia, dan dalam kehidupan nyata, mereka juga berbeda usia, sepertinya akan terjadi chemistry yang menarik. Dan kangennya ELF pada sosok Kibum berpotensi mengangkat drama ini. Kita tunggu saja kabar selanjutnya.
sumber:tabloidbintang.com
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment