Friday 23 March 2012

PayPal Here: mengubah iPhone menjadi alat pembayaran mobile


Satu lagi solusi pembayaran mobile (Mobile Payment) akan segera hadir yaitu PayPal Here.
PayPal Here sebenarnya bukan hal baru karena kami juga beberapa kali membahasa sebuah alat yang bisa mengubah ponsel menjadi sebuah alat pembayaran, hanya saja kali ini datang dari PayPal.


Kelebihan PayPal Here disini tidak hanya menerima kartu kredit saja tetapi juga kartu debit dan yang lebih utama adalah bisa juga menerima pembayaran melalui akun PayPal itu sendiri.
Tentu saja ini tidak gratis karena bila anda menggunakan jasa PayPal Here, anda akan dikenakan biaya transaksi sebesar 2,7% dari total transaksi tetapi untuk alatnya sendiri diberikan secara gratis, termasuk juga aplikasi.
Saat ini PayPal Here hanya bisa digunakan di iPhone tetapi dalam waktu dekat juga bisa digunakan di ponsel Android.
Walaupun tidak dijelaskan secara rinci dimana saja bisa digunakan tetapi mengingat PayPal juga bisa digunakan di Indonesia maka seharusnya PayPal Here juga bisa kita gunakan di Indonesia.
Di websitenya PayPal Here memang belum resmi diluncurkan tetapi pasti segerea kok.


 
 

No comments:

Post a Comment